HumasTGD - Bukan cerita dusta atau kisah yang dikarang-karang dan tidak hanya sekarang saja tetapi sejak zaman teknologi komputer generasi pertama masuk ke tanah air dan dipelajari, lulusan yang memiliki kemampuan dapat mengoperasikan komputer diitambah dapat berbahasa Inggris sebagai bahasa internasional lebih mudah mendapatkan pekerjaan dibandingkan dengan yang tidak dapat keduanya.
Sejarah perkembangan komputer dan bahasa Inggris di Indonesia membentang melalui rentang waktu yang menarik dan mengesankan. Banyak berdiri kursus-kursus belajar komputer dan bahasa Inggris memperlihatkan evolusi yang luar biasa. Perubahan dari era industri hingga era digital seperti saat sekarang ini yang begitu pesatnya tak dapat lagi dicegah.
Komputer dan bahasa Inggris bukan hanya sekadar perkembangan teknologi dan tuntutan, tetapi juga kebutuhan, refleksi dari kemampuan manusia untuk mengatasi tantangan dan menciptakan solusi yang semakin canggih. Hal inilah yang akhirnya menginiasi STMIK Triguna Dharma melalui Dra. Sri Kusnasari, M. Hum membuat bahan ajar dan praktik yang disesuaikan dengan kurikulum kepada mahasiswa yang sangat antusias melalui Quantum English Club salah satu Unit Keterampilan Mahasiswa (UKM).
"Komputer sudah menjadi kebutuhan manusia saat sekarang ini, bisa komputer bisa diterima bekerja, tapi karena persaingan sangat kompetitif, belajar komputer saja tidak cukup tetapi harus pula punya keahlian lainnya, misalnya bahasa Inggris dan STMIK Triguna Dharma menyadari hal ini untuk membantu mahasiswa", jelas Dosen bahasa Inggris yang biasa disapa Miss Sri ini.
"Kampus STMIK Triguna Dharna dikenal sebagai kampus yang menghasilkan SDM IT sejak 23 tahun yang lalu, perihal pembelajaran bahasa Inggris sesungguhnya sudah diterapkan sejak Triguna Dharma menyelenggarakan pendidikan 1 tahun komputer dan bahasa Inggris di awal kampus didirikan, dan sekarang lebih meningkat melalui program English Corner, the computer campus supported by the English Program melalui Unit Keterampilan Mahasiswa (UKM) English Quantum Club", lanjutnya.
Kemampuan dalam bidang komputer harus didukung dengan kemampuan berbahasa Inggris yang baik sebab seperti diketahui semua perintah dalam komputer berbahasa Inggris. Terbukti lulusan mahasiswa/i STMIK Triguna Dharma yang memiliki keahlian keduanya lebih mudah mendapatkan pekerjaan di perusahaan terbaik baik itu di dalam negeri mapun di luar negeri. Jangan tunda lagi, daftar online untuk mendapatkan Cashback Rp. 300 ribu bila mendaftar online di pmb.trigunadharma.ac.id atau datang langsung ke Jalan AH. Nasution No. 73 Medan Johor.
Penulis: Yan Djuna, Head of marketing