HumasTGD - Cara pemasaran sebuah perusahaan atau produk berubah dari waktu ke waktu. Dahulu pemasaran dilakukan dengan cara manual dan konvensional, maklum zaman dulu zaman belum ada internetan. Pemilik bisnis ataupun marketer, ada baiknya mengetahui perbedaan antara online marketing dengan offline marketing. Sebab saat ini, orang-orang berlomba untuk mengembangkan bisnis dengan berbagai cara, termasuk melakukan marketing secara online ataupun offline.
Antara online marketing dan offline marketing, keduanya memiliki perannya masing-masing dengan tujuan agar produk dan layanan laku untuk menguntungkan pelaku bisnis. Lantas, kira-kira apa perbedaan antara online marketing dan offline marketing? Mana yang lebih efektif efisien? Sebelum mengetahui lebih jauh mengenai perbedaan antara keduanya, mari membahas terlebih dahulu masing-masing pengertiannya.
Dan dilansir dari Neil Patel, pada dasarnya marketing online adalah segala upaya yang dilakukan oleh perusahaan atau pelaku bisnis untuk menjangkau pelanggan atau konsumen lewat internet. Tidak hanya menjangkau pelanggan, strategi bisnis ini juga bertujuan untuk menyampaikan pesan terkait produk atau layanan yang ditawarkan kepada user. Di era digital, marketing online memang sering digunakan oleh banyak orang. Sebagai contoh, salah satu strategi marketing online adalah SEO (search engine optimization).
Saat ini, pelaku bisnis atau marketer saling berlomba-lomba dalam memaksimalkan SEO supaya bisnisnya berada di peringkat teratas halaman Google. Selain SEO, ada juga strategi seperti SEM (search engine marketing). Jika dalam penerapannya SEO tidak dipungut biaya apapun, SEM justru harus melakukan pembayaran kepada Google. Strategi marketing online lainnya yang sering kita jumpai tentu saja melalui berbagai platform media sosial, seperti Facebook, Twitter, Instagram, dan lain-lain. Dari semua media sosial tersebut sering kali dengar istilah advertising, di mana bisa melakukan marketing dengan memasang iklan di salah satu atau bahkan semua media sosial.
Tidak hanya itu, strategi marketing juga bisa melalui e-mail marketing, influencer marketing, lead generation, dan lain-lain. Jika melihat dari berbagai macam strategi terebut, bisa dibilang online marketing sangat efektif digunakan di era digital saat ini. Selain bisa menjangkau hingga seluruh dunia, biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukan marketing online juga terbilang cukup terjangkau. Bagaimana dengan marketing offline?
Menurut Marketing Insider, marketing offline adalah salah satu kegiatan pemasaran yang tidak melibatkan apa yang telah diterapkan oleh marketing online. Strategi bisnis yang satu ini memang tidak menerapkan internet dalam menjangkau pasar. Pemasaran ini cenderung mengarah kepada media offline dengan tujuan membangun brand awareness dari masyarakat.Sebagai contoh, pemasaran melalui media seperti televisi, koran, poster, ataupun memasang billboard di pinggir jalan. Meskipun saat ini era sudah serba digital, bisa dibilang strategi ini masih efektif dilakukan sampai saat ini. Sayangnya, untuk menerapkan marketing offline biasanya biayanya cukup mahal. Bahkan, lebih mahal daripada marketing online. Akan tetapi, dampak yang diberikan sangat besar bagi perkembangan bisnis perusahaan.
Nah, setelah mengetahui pengertian dari keduanya, kini saatnya berlanjut kepada pembahasan online marketing vs offline marketing. Jika dirunut dari pembahasan di atas, kira-kira sudah letak perbedaan online marketing dan offline marketing sebagai berikut:
1. Media yang digunakan
Marketing online cenderung menggunakan media yang berbau online, seperti media sosial, media online, dan sebagainya. Sementara itu, marketing offline justru lebih berfokus kepada media-media seperti televisi, koran, brosur, billboard, spanduk, poster, dan lain-lain
2. Jangkauan pengguna
Tak bisa dipungkiri, dengan internet maka dapat menjangkau seluruh pengguna bahkan hingga seluruh dunia. Hal ini berbeda dengan marketing offline yang mungkin jangkauannya hanya berada di area-area tertentu. Kira-kira dari penjelasan di atas, dari kedua perbedaan tersebut, mana yang lebih baik untuk diterapkan? Marketing online atau marketing offline? Semua kembali lagi pada kebutuhan bisnis.
Meskipun marketing offline saat ini tidak terlalu populer, hingga kini masih banyak perusahaan yang menggunakannya karena memberikan dampak yang besar. Demikian penjelasan singkat mengenai online marketing lawan offline marketing. Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Oleh karenanya, keduanya masih efektif untuk digunakan secara bersamaan dalam strategi marketing perusahaan ataupun pelaku bisnis.