Desain grafis adalah suatu bentuk komunikasi visual yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan seefektif mungkin. Dalam disain grafis, teks juga dianggap gambar karena merupakan hasil abstraksi simbol-simbol yang bisa dibunyikan.disain grafis diterapkan dalam disain komunikasi dan fine art.
Club Publishing Merupakan wadah yang berguna untuk menyalurkan berbagai macam bakat dan aspirasi mahasiswa/i STMIK Triguna Dharma. Di harapkan dengan adanya Club Publishing ini mahasiswa/i dapat mengasah kemampuannya di bidang desain grafis. Sehingga nantinya kemampuan mahasiswa dapat di salurkan sampai dunia kerja. dan dapat di jadikan sebagai potensi-potensi usaha yang menghasilkan wirausahawan nantinya.
Dalam hal ini publishing menyelengarakan lomba desain infografis yang di adakan pada tanggal 22 april 2017, yaitu sebagai ajang untuk mengarahkan kemampuan desain grafis sebagai sumber pengetahuan dan memberi motivasi pada desainer muda khususnya mahasiswa untuk melihat sebuah peluang usaha.
kegiatan lombaini pun di selenggarakan pada hari sabtu tanggal 22 april 2017 yang bertempat di STMIK Triguna Dharma. Pada kegiatan lomba ini yang bertindak selaku juri (panitia) dalam penilaian hasil dari karya mahasiswa adalah
- Bapak M.Dahria, SE, S.Kom, M.Kom. dan
- Bapak Trinanda Syahputra, S.Kom, M.Kom.
Dengan kerja keras dari seluruh panitia sehingga kegiatan lomba ini pun berjalan dengan lancar meski ada hambatan di sana sini namun kegiatan lomba desain infografis ini dapat selesai dengan baik dan sukses. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat untuk semua elemen yang terkait maupun dapat menginspirasi bagi kita semua.