Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.
Dalam rangka membangun karakter Mahasiswa yang berkarakter dan beriman. STMIK Triguna Dharma menyelenggarakan berbagai kegiatan sebagai pembekalan untuk mahasiswa baru, dan kegiatan Spiritual Quantum juga di selenggarakan agar menjadikan mahasiswa STMIK Triguna Dharma menjadi mahasiswa yang berilmu dan berkarakter baik dalam lingkungan sosial maupun keluarga.
Kegiatan ini di materi oleh Ustd. Sahrudin, S.Pdi, M.Pd. dan Bpk. Hendryan Winata, S.Kom, M.Kom. yang di laksanakan pada hari sabtu Tgl. 7 Oktober 2017 di Aula STMIK Triguna Dharma. Kegiatan Spiritual Quantum ini di jalankan dengan seksama dan antusias oleh mahasiswa.
Di harapkan dengan terlaksananya kegiatan ini mahasiswa baru STMIK Triguna Dharma menjadi mahasiswa yang berbudaya religious, beriman dan taqwa kepada Tuhan YME, menjalankan syariat agama, saling menghormati antar sesama pemeluk agama dan antara pemeluk agama lainnya.