Kampus Triguna Dharma Berbagi Kepada Pengendara Becak Bermotor Kota Medan

Kampus Triguna Dharma Berbagi Kepada Pengendara Becak Bermotor Kota Medan

HumasTGD - Dalam upaya memberikan perhatian kepada sesama, marketing kampus STMIK Triguna Dharma menginisiasi melakukan pemberian sedekah beras kepada pengendara becak bermotor di hari Jum'at yang diketahui sebagai hari yang sangat baik untuk berbagi. Pengendara becak bermotor adalah mereka yang keseharian tugas dan pekerjaan nya menawarkan jasa membawa penumpang dari tempat asal ke tujuan dengan tarif beragam dengan becak bermotor tergantung jauh atau dekat jarak yang ditempuh.

 

Setiap hari tugas dan pekerjaan tersebut dilakukan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari rumah tangga dan keperluan dan kebutuhan lainnya. Terkadang rejeki bisa baik sekali sebab banyak penumpang yang didapat, namun terkadang tidak ada sama sekali. Persaingan dengan tukang ojol baik motor atau mobil memang tak bisa dihindari. Saat ini para penumpang lebih banyak memilih jasa ojol untuk tiba ke tujuan.

 

Sedekah berupa beras sendiri memberikan manfaat langsung kepada pengendara becak bermotor yang membutuhkan, terutama yang kurang mampu. Beras dapat menjadi sumber makanan yang bergizi bagi pengendara becak dan keluarganya. Ini juga salah satu bentuk perhatian kepada sesama manusia yang mungkin dari pencapaian perekonomian berbeda. Sehingga sudah sepatutnya kegiatan berbagi beras ini terus dilakukan.

 

"Dengan berbagi semoga akan menularkan orang lain untuk berbuat baik juga, ketika kita membantu orang yang membutuhkan pertolongan, maka perbuatan kita akan diingat oleh mereka, untuk membalas kebaikan yang telah diberikan, mereka akan melakukan hal sama saat ada orang lain yang membutuhkan pertolongan, dan rutinitas ini Insha Allah dapat dilakukan terus, semoga dengan Triguna Dharma berbagi ini memberikan banyak kebaikan bagi kampus," terang Yan Djuna, Kepala Marketing STMIK Triguna Dharma.

 

Berbagi artinya memberi apa yang dimiliki, mungkin tidak besar dan banyak, tapi kalau besar dan banyak lebih baik lagi. Dengan begitu hidup jadi lebih bermanfaat karena membuat orang lain menjadi lebih bahagia dan terpenuhi kebutuhannya. Berbagi juga bisa mengusir kesedihan mereka yang hidup sulit serta membuat mereka menjadi lebih baik. Betapa besarnya keutamaan dari berbagi selain sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.

 

Kampus Calon Ahli IT Masa Depan STMIK Triguna Dharna sangat memahami manfaat dari berbagi, yang tidak hanya berupa beras saja tetapi bisa yang lainnya juga, yaitu meningkatkan rasa kepedulian banyak orang yang memiliki kehidupan tidak beruntung hingga kesulitan untuk mencukupi kebutuhannya dan menularkan kebaikan. Semakin banyak harta semakin lama dihisabnya, jadi untuk mengurangi nya perbanyak lah sedekah dan berbagi sebab tak akan membuat rugi.