1. Kualitas, produktivitas, relevansi sasaran, dan efisiensi pemanfaatan dana penelitian dan pengabdian kepada masyarakat

    Prodi berorientasi pada penelitian seperti kewajiban setiap mahasiswa melakukan penelitian tugas akhir, didampingi dosen pembibing.  Para lulusan program studi ini adalah mereka yang telah memenuhi persyaratan akademik dan administratif, termasuk membuat tugas akhir.

  2. Agenda, keberlanjutan, diseminasi hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat

    Rencana pengembangan dosen di bidang penelitian mempertimbangkan keadaan dan keragaman dosen, yaitu dosen tetap dan tidak tetap. Kegiatan penelitian dikembangkan, dengan (1). Memantapkan unit kelembagaan penelitian, yang dikoordinir oleh Lembaga penelitian dan dipublikasikan melalui jurnal dan majalah ilmiah di  Kopertis. (2). Meningkatkan kemahiran dosen dalam penelitian, (3). Memacu jumlah dan mutu penelitian dosen.

  3. Kegiatan penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat bersama dosen dan mahasiswa

    Kegiatan penelitian yang melibatkan interaksi mahasiswa dan dosen, seperti penelitian tentang upaya peningkatan produktivitas / kinerja karyawan dan efisiensi penggunaan modal.

  4. Banyak dan Kualitas Kegiatan Penelitian yang Dilakukan oleh Mahasiswa

    Jumlah penelitian dan kualitasnya dianggap cukup memadai, karena merupakan bimbingan dosen yang cukup ketat dan jumlahnya sesuai dengan jumlah mahasiswa yang lulus.

  5. Hubungan antara pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat

    Civitas Akademik dipacu melalui kegiatan : (1). Forum diskusi antara mahasiswa dan dosen, (2). Menyediakan waktu bagi mahasiswa dan dosen untuk membahas berbagai persoalan aktual yang muncul pada media masa dan media elektronik, baik yang bercorak akademik maupun non akademik.

  6. Banyak dan Kualitas Kegiatan Penelitian dan Publikasi Dosen
    Dosen memberdayakan kebebasan ilmiahnya untuk memilih bahan dan isi kuliah sesuai dengan jenis mata kuliah.
    Data kegiatan penelitian dosen program studi selama 3 tahun terakhir  meliputi: ± 68 judul dalam bentuk penelitian, makalah, diktat kuliah dan jurnal.

  7. Hubungan Kerjasama dan Kemitraan Penelitian dengan Lembaga Dalam dan Luar Negeri
    Saat ini prodi manajemen informatika komputer, belum menjalin kerjasama dengan instansi lain di luar negeri, dan berdampak sedikit kepada STMIK Triguna Dharma Medan.  Kerjasama ini merupakan suatu keharusan. Upaya tersebut dapat ditempuh melalui pendekatan antara lain:
    a) Instansi Pendidikan Lain
    STMIK Triguna Dharma Medansenantiasa mengintensifkan komunikasi dankerjasama dengan Perguruan Tinggi yang sejenis, khususnyamenyangkut aspek akademik maupun aspek penelitiannya.Program studi manajemen informatika komputer juga mempererat kerjasama mutual dengan beberapa perpustakaan di antaranya USU Medan, UNIMED, dan Perpustakaan Daerah, serta Perpustakaan UMA
    b) Kerjasama dengan pihak Pemerintah
    Mengingat pentingnya membangun kerjasama yang baik dengan pihak lain seperti pemerintah.Maka program studi selalu membina hubungan kemitraan dengan instansi pemerintah. Guna mendapatkan informasi yang dibutuhkan dunia kerja dan masyarakat.
    c) Dunia Usaha
    Jalinan komunikasi dengan dunia usaha merupakan strategi yang dilakukan dalam rangka kerjasama untuk kepentingan jangka panjang, antara lain kesempatan kerja, magang dan bantuan lainnya, ini ditandai dengan telah ditanda tanganinya surat MoU dari berbagai perusahaan-perusahaan.
     

  8. Kualitas dan kurun waktu penyelesaian tesis

    Hasil penelitian mahasiswa dalam bentuk tugas akhir cukup relevan dengan permasalahan manajemen informatika komputer yang ada saat ini. Penyelesaian tugas akhir mulai dari penulisan sampai dengan laporan rata-rata mencapai dua semester.

  9. Publikasi hasil penelitian, karya inovatif dan rangkuman tesis

    Pada umumnya hasil penelitian ini dapat dipublikasikan melalui media cetak berupa majalah ilmiah yang diterbitkan oleh Kopertis dan yang diterbitkan oleh STMIK Triguna Dharma Medan (Jurnal Saintikom).

  10. Produk program studi berupa model-model, hak paten, hasil pengembangan hasil pengembangan prosedur kerja, produk fisik sebagai hasil penelitian

    Sampai saat ini produk program studi belum ada yang dipatenkan tetapi banyak digunakan oleh institusi yang berkaitan dengan manajemen informatika komputer.